spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Gelar Pasar Murah, MT Muslimah Baiturrahman Salurkan 1.350 Paket Sembako

BONTANG – Salurkan kepedulian sosial melalui penyediaan kebutuhan pokok bagi masyarakat, Majelis Taklim Muslimah Yayasan Baiturrahman gelar pasar murah di empat kawasan Kota Bontang dan sekitarnya selama dua hari, pada 23-24 September 2023. Pasar murah menyasar kawasan Pagung Kelurahan Bontang Lestari, Desa Suka Rahmat Kecamatan Teluk Pandan Kutai Timur, Kelurahan Loktuan Bontang Utara dan Kampung Sidrap.

Ketua II MT Muslimah Bidang Sosial, Usaha dan Pemberdayaan Umat Rusdawati, mengungkapkan kegiatan ini merupakan agenda rutin pihaknya dalam membantu masyarakat, melalui aksi sosial para anggota untuk penyediaan bahan pokok dengan harga terjangkau.

Terlebih saat ini sejumlah komoditas di pasaran mengalami lonjakan harga, sehingga masyarakat khususnya keluarga kurang mampu bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan lebih murah.

Tahun ini MT Muslimah menyalurkan sebanyak 1.350 paket sembako. Ditambah berbagai jenis pakaian, sepatu hingga tas layak pakai untuk disalurkan sebagai bantuan kemasyarakatan. Tiap paket sembako terdiri dari 5 Kilogram (Kg) beras kualitas premium, ditambah satu liter minyak goreng.

Baca Juga:  Optimalkan Potensi Produk Lokal, PKT Gelar Workshop Digital Marketing bagi Pelaku UMK Bontang

“Dari harga normal sekitar Rp105 ribu, masyarakat hanya menebus sebesar Rp50 ribu untuk tiap paketnya,” ujar Rusda, Selasa (26/9/2023).

Selain penggalangan dana dari anggota, pasar murah ini turut didukung Departemen TJSL Pupuk Kaltim dengan penyediaan bahan pokok sebagai bentuk kepedulian bagi masyarakat. Dimana sasaran pasar murah yakni warga kurang mampu yang sebelumnya telah terdata sesuai rekomendasi RT atau Kelurahan di tiap lokasi.

“Selain itu kami juga prioritaskan anggota binaan MT Muslimah dari keluarga kurang mampu, tenaga pengajar Al Quran Yayasan Baiturrahman dan masyarakat umum,” lanjut Rusda.

Dijelaskan Rusda, hasil dari pasar murah pun akan dialokasikan kembali untuk kegiatan sosial lainnya, yakni khitan massal pada tahun selanjutnya. Dimana pasar murah digelar tiap dua tahun bergantian dengan khitan massal bagi anak dari keluarga kurang mampu.

Dari hal tersebut, sasaran kegiatan sosial kemasyarakatan yang dilaksanakan MT Muslimah Yayasan Baiturrahman mampu memberi manfaat di berbagai bidang secara kontinyu setiap tahun.

“Jadi hasil pasar murah akan kita alokasikan kembali bagi masyarakat pada program lainnya, sehingga aksi sosial seperti ini bisa terselenggara rutin setiap tahun,” tambah Rusda.

Baca Juga:  Konsisten Hijaukan Lingkungan, Program Community Forest Pupuk Kaltim Tanam Total 634.583 Pohon Sejak 2022

Ketua Umum MT Muslimah Yayasan Baiturrahman Agustina Ratna Kusuma Dewi, pun menyebut kegiatan sosial kemasyarakatan merupakan salah satu agenda selain dakwah, yang dilaksanakan sebagai bentuk dorongan bagi anggota agar lebih peka terhadap kondisi di masyarakat.

Hal ini sejalan dengan semangat Pupuk Kaltim dalam memberi manfaat yang senantiasa hadir bagi masyarakat di berbagai bidang. Disamping juga bentuk peran serta MT Muslimah untuk berkontribusi dengan lebih signifikan, tidak hanya dari sisi pembinaan keislaman tapi juga meningkatkan ukhuwah dengan sesama.

“Dari kegiatan sosial yang digelar, MT Muslimah Yayasan Baiturrahman terus berupaya meningkatkan peran dalam pembinaan umat, baik dari sisi keagamaan, sosial dan pemberdayaan dengan tetap mengedepankan jalinan ukhuwah islamiyah,” tutur Agustina.

VP TJSL Pupuk Kaltim Sugeng Suedi, menyampaikan dukungan dalam aksi sosial di masyarakat merupakan salah satu sasaran manfaat perusahaan, yang disalurkan pada berbagai kegiatan di lingkup Pupuk Kaltim maupun yang bersifat eksternal. Termasuk MT Muslimah Yayasan Baiturrahman, merupakan salah satu pihak yang sejauh ini telah bermitra dan berkolaborasi untuk memberi manfaat dengan berbagai kegiatan yang digelar.

Baca Juga:  Bulan K3 Nasional: Pupuk Kaltim Perkuat Budaya Keselamatan dengan Libatkan Karyawan dan Masyarakat

“Pupuk Kaltim sebagai agen pembangunan yang senantiasa menjalin kedekatan dengan masyarakat, terus berupaya memberikan kontribusi terbaik sebagai komitmen perusahaan untuk terus hadir di berbagai bidang,” ucap Sugeng. (ADV)

Most Popular