spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Hasil Monitoring Pasar, Pemkot Pastikan Harga-Harga Stabil

BONTANG – Pemkot Bontang menggelar monitoring perkembangan harga dan ketersediaan stok bahan pokok dan barang penting, menjelang Hari Raya Iduladha 1445, Jumat (14/6/24) di Pasar Taman Rawa Indah.

Dalam pengecekan yang dipimpin Wakil Wali Kota, Najirah, harga-harga bahan pokok seperti sembako, beras, telur, daging, ayam, serta sayuran, dan kebutuhan penting lainnya, tidak ada kenaikan harga yang signifikan, bahkan terdapat penurunan harga pada beberapa komoditas seperti ikan dan daging, sementara harga telur masih stabil.

”Satu-satunya peningkatan yang tercatat adalah harga cabai rawit, namun secara keseluruhan situasi di pasar dapat dikatakan aman,” ujarnya.

Menurutnya dalam dua pekan terakhir, terjadi kenaikan harga cabe rawit dari Rp 55 ribu menjadi Rp 60 ribu. Namun, hal ini belum dianggap sebagai indikator kenaikan harga secara signifikan.

Ia juga menegaskan bahwa stok di pasar masih dalam kondisi yang aman, memberikan keyakinan kepada masyarakat, bahwa tidak akan terjadi kelangkaan bahan pokok menjelang perayaan lebaran Haji. (sya/adv)

Editor: Yusva Alam

Baca Juga:   Wali Kota Pede Malahing Juara ADWI 2023

Most Popular