BONTANG – Setelah diguyur hujan lebat Selasa (4/11/24) malam kemarin, beredar sebuah foto yang menampakkan buaya yang naik ke pemukiman warga Bontang.
Menanggapi beredarnya foto tersebut, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Bontang, Amiluddin menegaskan, bahwa foto tersebut adalah hoax ataupun tidak benar.
Pihaknya sempat turun langsung ke lokasi pemukiman yang berada di belakang Xtoys, untuk melakukan penangkapan buaya tersebut, namun setelah sampai di lokasi dan ditanyai terkait keberadaan buaya, warga justru tidak mengetahui hal tersebut.
“Laporan apapun pasti kita harus tetap turun, pas sampai sana tenyata tidak ada apa-apa,” katanya saat dihubungi, Selasa (5/11/24).
Ia memperingati bahwa hal seperti itu cukup meresahkan dan jangan sampai masyarakat ada yang mengulangi lagi. Hal tersebut bisa jadi bentuk kriminalisasi, jangan sampai dianggap main-main.
“Buaya ini kan berbahaya, apalagi kalau sampai masuk ke pemukiman. Janganlah dipakai bercandaan,” tambahnya.
Ia mengatakan, bahwa sebelum-sebelumnya ketika banjir melanda tidak pernah ada sampai yang masuk pemukiman, makanya saat mendengar kabar tersebut pihaknya bergerak cepat dan ternyata kosong.
“Setahu saya paling kalau banjir mereka di parit terseret itu sudah paling dekat, ya kalau bisa jangan main-main sama editan seperti itu lagi,” tutupnya.
Penulis: Syakurah
Editor: Yusva Alam