spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bontang Bakal Jadi Tuan Rumah Jambore se-Kalimantan

BONTANG – Jambore Pramuka se-Kaltim tahun ini direncanakan akan dilaksanakan di Kota Bontang. Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang tengah mempersiapkan kegiatan tersebut.

Kabid Olahraga Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dispopar) Kota Bontang, Andi Parenrengi mengatakan, pelaksanaannya berlokasi di Stadion Taman Prestasi. Oleh sebab itu pihaknya akan melakukan pembenahan di sana.

“Paling kita bersihkan dahulu, sekalian persiapan untuk upacara 17 Agustus, karena kalau tidak salah Jambore itu bulan Juli,” jelasnya.

Pihaknya akan melakukan pembersihan secara menyeluruh, mulai dari lapangan, kamar mandi, hingga ruangan-ruangan yang ada di stadion tersebut. Area tribun juga direncanakan akan dicat ulang, karena banyak warna yang sudah pudar.

Persiapan yang dilakukan akan melibatkan pihak lain, seperti Dinas Lingkungan Hidup (DLH) hingga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota (PUPRK) Bontang. Pengawasan kebersihannya pun sudah dimulai.

“Kami berkoordinasi dengan dinas terkait, dan saat mendekati hari H wilayah tersebut tidak boleh dipakai dahulu,” tambahnya.

Selain itu, GOR Taman Prestasi juga akan disasar. Sementara perbaikan nantinya menyusul, sebab rencana perbaikan memang telah dipersiapkan.

Baca Juga:  Residivis Bobol Rumah Warga di Bulan Puasa, Aksinya Ketahuan Warga

Adapun perbaikan GOR Taman Prestasi juga rencana akan dianggarkan sekitar Rp 32 miliar. Rencananya GOR tersebut akan dijadikan Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) sehingga perlu perbaikan secara keseluruhan.

Penulis: Syakurah

Editor: Yusva Alam

Most Popular