spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Festival Media Siber 2023, Basri: Media Berperan Penting di Karir Saya

BONTANG – Festival Media Siber 2023 dimulai dengan digelarnya Welcome Dinner di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang, Jumat (6/10). Festival Media Siber akan berlangsung hingga 8 Oktober 2023 dengan mencakup dua acara utama. Yakni Konvensi Media Siber dan Wartawan Legend Award yang digelar di Hotel Grand Mutiara Bontang.

Sejumlah tokoh penting dan pejabat hadir, seperti Anggota DPRD Bontang Nursalam, sebagai penginisiasi kegiatan Festival Media bisa digelar di Bontang. Hadir juga Kepala Dinas Kominfo Kota Bontang Anwar Sadat, pengurus organisasi perusahaan pers seperti SMSI (Serikat Media Siber Indonesia), JMSI (Jaringan Media Siber Indonesia), AMSI (Asosiasi Media Siber Indonesia) Kaltim, dan para wartawan legend.

“Selamat datang di Kota Bontang para peserta Festival Media Digital 2023 dan para wartawan legend,” kata Wali Kota Bontang Basri Rase yang menyambut peserta.

Menurut Basri, di era industri 4.0, media telah mengalami perkembangan yang sangat pesat, terutama dalam konteks digitalisasi. Media juga telah memberikan kontribusi besar dalam pembangunan daerah dan pengawalan kebijakan pemerintah.

Baca Juga:  Kodim 0908/Bontang Ikuti Istighosah Kubro Virtual

Diungkapkannya bahwa media memiliki peran penting dalam perjalanan karir politiknya, dan ia merasa berhutang budi kepada media atas dukungannya. “Terima kasih saya sampaikan kepada rekan-rekan media. Tanpa mereka, saya tidak akan menjadi seperti ini, dikenal oleh banyak orang dan masyarakat luas,” ujarnya.

Dalam acara ini, penghargaan “Wartawan Legend Award” untuk kategori bidang Pemerintahan diserahkan Ketua Panitia Charles Siahaan dan diterima Wali Kota Bontang Basri Rase. (RB)

Most Popular