spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

KORPRI Dukung Kegiatan PWRI Bontang, Fasilitasi Pensiunan ASN

BONTANG – Bagi seorang ASN, menginjak usia ke-58 atau 60 Tahun adalah saatnya untuk bergegas menikmati masa-masa pensiun.

Pensiun sendiri dapat dimaknai sebagai kondisi di mana seseorang tidak lagi bekerja secara formal, karena telah mencapai batas usia tertentu atau karena alasan lainnya.

Pensiun juga menandai berakhirnya masa produktif seseorang dalam dunia kerja, dan dimulainya fase baru dalam kehidupan.

Untuk memperkuat kondisi psikologis ASN yang telah memasuki usia pensiun, kebutuhan bersosialisasi dengan sesama rekan seperjuangan dulu menjadi teramat penting. Hal yang sangat mahfum, mengingat saat pensiun sebagian besar waktu yang dulunya diisi dengan pekerjaan produktif menjadi waktu luang.

Kekosongan waktu inilah yang perlu diisi dengan kegiatan-kegiatan bermanfaat, agar masa pensiun tetap bahagia dan jauh dari tekanan stress oleh segala keterbatasan yang mulai terjadi.

Menyadari pentingnya hal ini, KORPRI Kota Bontang berkomitmen mendukung penuh aktifnya kembali Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kota Bontang, yang saat ini dinakhkodai oleh Syarifah Nurul Hidayati.

Melalui kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan rekan-rekan PWRI, seperti arisan bulanan, pengajian bulanan, olahraga bersama, para pensiunan ASN Pemkot Bontang dapat menikmati kesempatan bersosialisasi dengan sejawatnya dulu saat bekerja; bertukar pengalaman mengenai masa menjalani pensiunnya masing-masing, termasuk kemungkinan menjalani usaha ekonomi bersama, yang produktif dan memberi tambahan penghasilan guna peningkatan kesejahteraan pensiunan ASN Kota Bontang.“Dukungan penuh ini dimulai dari proses fasilitasi menuju terbentuknya kepengurusan  baru PWRI,” sebut Aji Erlinawaty, Ketua KORPRI Kota Bontang sembari merinci support yang diberikan saat persiapan dan pelaksanaan Pelantikan Pengurus Baru PWRI pada Bulan Juli 2024 lalu.

Baca Juga:  BKPSDM Bontang Raih Lagi Gelar Juara GAGAS Lagi, Arsip Terbaik 3 Tahun Berturut-turut

Dukungan tersebut di antaranya: pertama, dukungan personil Bidang Pengabdian Masyarakat dan juga Sekretariat KORPRI untuk membantu pelaksanaan kegiatan. Kedua, dukungan Perlengkapan kegiatan. Dan yang ketiga, fasilitasi tempat pelaksanaan kegiatan.

Kolaborasi tak berhenti hanya sampai di situ. Pada Peringatan HUT ke-53 KORPRI, rekan-rekan pengurus PWRI juga dilibatkan untuk menghadiri kegiatan sekaligus memberikan sosialisasi keberadaan organisasi PWRI kepada ASN Purna tugas yang hadir menerima Tali Asih Pensiun-nya.

Data ASN Purna Tugas penerima Tali Asih Pensiun juga disampaikan secara rutin oleh Sekretariat KORPRI kepada pengurus PWRI sebagai dasar penerimaan anggota PWRI baru.

Pemberian data dimaksud, bertujuan agar seluruh rekan-rekan Purna Tugas ASN bisa segera bergabung dengan organisasi yang memiliki dampak positif bagi para pensiunan ini.“Dengan bersinergi (antara KORPRI dengan PWRI), memudahkan Kami merangkul Rekan-rekan pensiunan untuk aktif mengikuti kegiatan-kegiatan PWRI,” ujar Nurul, sapaan akrab Ketua PWRI sambil mengungkap bahwa usia tua sebagai Pensiunan ASN harus pintar-pintar mengisi waktu luang yang cukup banyak.

Menurutnya, salah satu cara itu adalah dengan memperbanyak sosialisasi dengan sejawat, termasuk berbagi pengalaman dengan generasi muda. Melalui sosialisasi yang tetap terjalin, pola hidup sehat sebagai pensiunan ASN akan terpenuhi.

Baca Juga:  BKPSDM Akuisisi Arsip Statis ke LKD Kota Bontang: Bernilai Sejarah bagi Generasi Mendatang

Dalam konteks ini, imbuh Nurul, pensiunan ASN bisa tetap menjalani minat yang disenangi bersama sesama rekan pensiunan, memperbanyak ibadah termasuk juga tetap berkegiatan secara produktif, tentu dengan memperhatikan keterbatasan fisik masing-masing. (adv/rls)

Editor: Yusva Alam       

Most Popular