BONTANG – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bontang memaparkan, bahwa masyarakat Bontang kerap mengeluhkan sinyal Wifi Gratis Bontang yang sering kali sangat lemot.
Kabid E-Gov Diskominfo, Yudi Pancoro menjelaskan, bahwa kondisi tersebut disebabkan beberapa faktor, seperti banyaknya perangkat yang mengakses, jarak perangkat, adanya dinding yang menghalangi juga menjadi salah satu hambatan.
Ia juga menyebutkan, bahwa beberapa titik masih berkekuatan jaringan 20 hingga 30 Mbps, sehingga penggunaan masih lambat. Serta kses poin maksimal di 30 perangkat, kalau lebih dari itu bisa menjadi lemot.
“Dari data diskominfo sendiri akses poin itu bisa sampai ratusan perhari, makanya lemot,” terangnya, Kamis (31/10/24).
Meskipun begitu pihaknya sedang berupaya menambahkan lagi titik-titik Wifi Gratis. Di tahun ini mereka akan menambahkan 50 titik lagi dengan anggaran yang digelontorkan yakni Rp 6,5 miliar.
Pihaknya juga rutin melaksanakan monitoring serta evaluasi bersama dengan para RT, untuk mengetahui kendala apa saja yang terjadi dengan program Wifi Gratis ini. Dengan evaluasi tersebut nantinya akan dipilih kembali mana daerah yang akan menjadi prioritas.
“Dengan penambahan titik semoga tidak berkumpul di satu tempat saja anak-anak ini, karena ada RT yang ngeluh seperti itu,” jelasnya.
Adapun Wifi Gratis Bontang telah berlangsung dari tahun 2021 hingga kini. Total jaringan yang terpasang yakni 721 titik dan tersebar di tiga kecamatan di Kota Bontang.
Penulis: Syakurah
Editor: Yusva Alam