spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Orang Utan Melintas di Sebelah Site PT BBG, Diduga Cari Makan

BONTANG – Beredar video pendek yang memperlihatkan seekor orang utan melintas di sekitaran Jalan Arif Rahman Hakim, Kilometer 3, Kamis (2/2/2023) pagi tadi. Syukurnya, kehadiran hewan yang terkategori langka itu tidak mengganggu penduduk sekitar.

Dari keterangan Icang, pembuat video tersebut, orang utan sudah kedua kalinya melintas di sekitaran Site PT Bayu Bumi Gemilang (BBG) tempatnya bekerja. Kali ini melintas untuk yang kedua kalinya di sebelah site yang berlokasi di Jalan Arif Rahman Hakim, Kilometer 3, tepatnya di dekat perempatan Jalan Pipa.

“Jarang-jarang muncul. Dulu pernah beberapa tahun yang lalu di seberang site pernah muncul juga,” ujarnya kepada Radarbontang.com.

Orang utan itu keluar dari hutan saat hujan lebat mengguyur Bontang pagi tadi. Kera besar itu berjalan di samping site PT BBG hingga masuk ke dalam hutan yang berlokasi di belakang site.

Beruntungnya orang utan itu tidak menganggu karyawan maupun penduduk sekitar. Hanya sekedar lewat saja.

Para karyawan PT BBG yang menyaksikan menduga orang utan itu keluar untuk mencari makan.

Baca Juga:  Warga Malahing Bakal Menikmati Air Bersih, Anggaran Dialokasikan Tahun 2022, Pakai Jalur Pipanisasi Bawah Laut 

Selain orang utan dikatakannya, di sekitaran site memang sering kedapatan hewan-hewan liar. Paling sering ular cobra, sampai masuk ke dalam site.

“Pernah juga sejenis monyet bulunya orange melintas, tapi saya lupa namanya,” ungkapnya berusaha mengingat-ingat. (al)

Most Popular