spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pelaku Ekraf Dibekali Ilmu Dasar Fashion Desain Busana

BONTANG – Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) mengadakan Pelatihan Ekonomi Kreatif (Ekraf) Workshop Desain Busana, di Lounge Rumah Kreasi Milenial (RKM), Graha Pemuda Dispopar, Rabu (3/5/2023) lalu.

Kadispopar, Ahmad Aznem melalui M Deddy Arianto, Staf Jabatan Fungsional Adiyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Dispopar Bontang menjelaskan, kegiatan ini merupakan pelatihan dasar bagi warga Bontang yang bergerak di ekraf khususnya bidang mode dan fashion, agar semakin memiliki kesadaran terhadap potensi ekraf.

Di pelatihan ini peserta diberi pembekalan materi fashion, bagi yang ingin mengembangkan diri dan usaha. Menggambar figure line dan mewarnai, serta membuat pakaian cowok/cewek yang siap pakai sesuai karakter masing-masing.

Materi desain yang diberikan dapat menyesuaikan karakter peserta masing-masing. Semisal minat di adventure, traveling, dan lain sebagainya.

“Kami harap selesai pelatihan ini, setiap peserta mampu membuat suatu produk fashion walaupun sederhana,” ujarnya.

Kegiatan ini berlangsung 1 hari, sejak pagi hingga sore. Sebanyak 39 peserta yang mayoritas pelajar mengikuti kegiatan ini. Selain pelajar adapula pelaku ekraf di bidang fashion, yang bekerja di bidang mode atau tailor.

Baca Juga:  Edukasi Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Basri Minta Buat Posyandu Representatif

Untuk pelatihan kali ini, Dispopar mendatangkan Iwan Amir, pemateri yang sudah malang melintang di dunia fashion dan mode di tingkat nasional. Iwan merupakan pengajar di beberapa lembaga pendidikan mode dan fashion di Jakarta. Dosen praktisi mata kuliah pagelaran busana di Universitas Negeri Jakarta, Dosen praktisi desain mode di Politeknik Negeri Media Kreatif, dan lain sebagainya.

Iwan Amir juga kerap meraih prestasi di bidang mode dan fashion. Beberapa prestasinya di antaranya Winner LPM Enterpreneur Award, Jakarta, Fashion Week 2016, Top Eight finalist of Indonesia Fashion Entrepreneur Competition,”Sarung for the World”,Indonesia Fashion Week 2012, dan masih banyak prestasi lainnya. “Yang membanggakan, Iwan Amir juga putra asli Bontang,” pungkas Deddy. (al)

Most Popular