spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pengurus IKS PI Kera Sakti Silaturahmi ke Radar Bontang

BONTANG –  Ikatan Keluarga Silat Putra Indonesia (IKS PI) Kera Sakti Cabang Bontang menggelar silaturahmi di Kantor Radar Bontang, Kompleks Halal Square, Jalan Ahmad Yani, Kamis (14/4/2022) pukul 21.30 Wita.

Hadir dalam acara itu Ketua IKS PI Kera Sakti Cabang Bontang Setiyabudi, Sekretaris I M Jupriadi, Sekretaris II Ahmad Abidin, dan Divisi Satuan dan Penugasan (Satgas) Ahmad Sodikin.

Dia mengatakan, IKS PI Kera Sakti juga termasuk dalam Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI). Selama ini IPSI merupakan suatu wadah bagi seluruh organisasi perguruan pencak silat di Kota Bontang dalam kegiatan yang bersifat positif dalam mencapai kerukunan.

“Kami sudah bersilaturahmi dengan Radar Bontang. Kegiatan ini untuk menjalin keakraban dan bersinergi dalam hal sinergi program dan bersama-sama menjaga Bontang yang kondusif,” ucap Budi, sapaan akrabnya.

Budi  menambahkan rencana ke depan IKS PI Kera Sakti akan menggelar bakti sosial dan buka puasa bersama. Kegiatan menjalin keberkahan di bulan Ramadan 1443 H agar kegiatan ini bermanfaat untuk masyarakat Bontang.

Baca Juga:  Tingkatkan Inovasi Berbasis Lingkungan, PKT Raih The Best Indonesia Green Awards 2022

Selain itu, Budi menghimbau kepada seluruh warga IKS PI Kera Sakti untuk selalu berkoordinasi dan berkomunikasi sehingga setiap terjadi permasalahan dapat dicari solusinya.

“Kita imbau kepada seluruh ketua dan warga IKS PI Kera Sakti mengingatkan anggotanya atau adik-adiknya untuk tidak melakukan perbuatan yang melawan hukum yang merugikan orang lain. Hindari kegiatan yang berbau narkoba,” ujarnya.

Sekretaris IKS PI Kera Sakti Cabang Bontang M Jupriadi, mengajak keluarga besar IKS PI Kera Sakti Bontang untuk menyukseskan program bakti sosial dan buka bersama ini dengan tertib dan lancar.

Selain itu, Jupriadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh Ketua Ranting Bontang, Utara, Selatan dan Barat, yang antusias dan bersemangat mensukseskan acara baksos dan buka bersama. Tanpa kerjasama yang baik, tentu acara baksos dan buka bersama tersebut tidak akan berjalan dengan baik. (Darman)

Most Popular