BONTANG – Saat kunjungan ke PT. Kaltim Nitrate Indonesia (KNI), Komisi A DPRD Kota Bontang, menyarankan perusahaan-perusahaan di Bontang bisa membantu biaya para mahasiswa Bontang, yang sedang menempuh bangku kuliah di luar daerah.
Ketua Komisi A DPRD Bontang, Heri Keswanto menyampaikan sampai saat ini, masih banyak sekali mahasiswa Bontang yang belum mendapatkan bantuan, sebab rata-rata mahasiswa yang sedang kuliah di luar daerah masih memakai biaya secara pribadi.
Terlebih lagi, Herkes sapaan akrabnya menjelaskan, walaupun sudah ada beberapa mahasiswa yang telah bergabung di salah satu organisasi, seperti contohnya Himpunan Mahasiswa Bontang (HMB), akan tetapi belum sepenuhnya dapat menerima bantuan biaya kuliah.
“Dengan adanya pertemuan kita kali ini, semoga pihak perusahaan seperti KNI nantinya dapat membantu adik-adik kita yang sedang menempuh bangku kuliah, terutama yang kuliah di luar daerah,” ucapnya, Senin (22/4/2025).
Sehingga, untuk perusahan-perusahaan yang ada di wilayah Bontang, yang memiliki program CSR, agar bisa sedikit memberi bantuan biaya pendidikan bagi mahasiswa Bontang, yang kuliah di luar daerah terkhususnya di luar Kalimantan Timur (Kaltim).
Sebab, untuk di wilayah Kaltim sendiri, telah sedikit terbantu dengan adanya program gratis dari Gubernur Kaltim, maupun dari Pemerintah Kota (Pemkot).
Menanggapi hal tersebut, Community Development Specialist PT KNI, Wisnu Ahmaddin mengatakan, bahwa dengan adanya masukan dari Komisi A DPRD Bontang, nantinya pihak perusahaan mencoba untuk bisa mengadakan program tersebut.
“Terima kasih pak atas sarannya, itu sangat bagus. Nanti ke depan, coba kami usahakan untuk program itu,” tutupnya.
Penulis: Dwi S
Editor: Yusva Alam