spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Potensi Zakat Kaltim Rp 7 T, Baznas Kaltim: Angka Pengumpulan Masih Jauh

BONTANG –  Pengentasan kemiskinan di Kaltim belum bisa berhasil, lantaran total pengumpulan zakat di seluruh daerah di Kaltim oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) masih jauh dari perkiraan.

Hal itu diungkapkan Wakil Ketua 1 Baznas Kaltim, Miswan Tahadi dalam sambutannya di seminar zakat nasional garapan Baznas Bontang bekerjasama dengan Darud Da’wah Wal Irsyad (DDI) Bontang, Selasa (7/2/2023) di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang.

Dipaparkannya, perkiraan potensi zakat per tahun di Kaltim dapat mencapai Rp 6.99 triliun. Namun begitu, zakat yang berhasil dikumpulkan Baznas di seluruh daerah di Kaltim totalnya hanya mencapai Rp 35,5 miliar per tahun. Bahkan jika digabung dengan Lembaga Amil Zakat (LAZ) yang ada di seluruh Kaltim, totalnya mencapai Rp 70 miliar per tahun.

“Potensi zakat hampir Rp 7 triliun. Tapi pengumpulan zakat di seluruh daerah masih jauh dari angka potensi tersebut,” ujar Miswan.

Dikatakannya, seandainya semua pihak mau bersinergi, maka 6,4 persen total warga miskin di Kaltim dapat dientaskan. (al)

Baca Juga:  Serius Maju Bacalon Wawali Bontang, Bajuri Daftar di Tiga Parpol

 

 

 

 

Most Popular