spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sembelih 39 Sapi dan 5 Kambing, Masjid Fathul Khoir Bontang Salurkan Daging Kurban untuk 1.355 Mustahik

BONTANG – Ribuan jemaah mengikuti Salat Iduladha 1443 hijriah di Bundaran Perum Bukit Sekatup Damai (BSD), Minggu (10/7). Sejak pagi warga yang sebagian besar warga lingkungan BSD sudah mulai memadati lapangan di depan Masjid Fathul Khoir sejak pukul 06.00 Wita

Di lokasi ini, Sabtu (9/7), juga telah dilaksanakan Salat Id, bagi warga yang lebih dulu merayakan Iduladha, sesuai maklumat Pengurus Pusat Muhammadiyah bahwa hari Arafah jatuh pada Jumat (8/7/2022). Sehingga Iduladha jatuh pada Sabtu (9/7).

Ketua Takmir Masjid Fathul Khoir Sugeng Suedi mengaku bersyukur saat ini sudah bisa melaksanakan Salat Id dengan normal setelah adanya pandemi Covid 19.

“Kita gembira bisa berkumpul untuk melaksanakan Salat Id bersama di sini dan semoga bisa terus dipertahankan,” harapnya.

Dalam kesempatan ini, Sugeng menyampaikan bahwa tahun ini terjadi penurunan hewan kurban yang dikumpulkan sebanyak 11 persen. Total sebanyak 44 hewan kurban yang akan disembelih, terdiri dari 39 sapi dan 5 kambing. “Daging kurban ini akan disalurkan untuk para mustahik di Kelurahan Gunung Elai dan Loktuan sejumlah 1.355 mustahik,” katanya.

Baca Juga:   Tingkatkan Layanan Kesehatan Masyarakat, Pupuk Kaltim Launching Klinik Sehat

“Alhamdulillah, jumlah mustahik terjadi penurunan 9 persen dibanding tahun lalu. Ini membuktikan kondisi perekonomian warga di lingkungan Gunung Elai dan Loktuan semakin baik,” sambungan.

Pada pelaksanaan Salat Id di bundaran BSD ini bertindak sebagai imam Ustaz Tabiin Noor dan khotib ustaz Abdullah dari Kota Bontang. Dalam khotbahnya, Abdullah menyampaikan hikmah dari kisah Nabi Ibrahim dan putranya Nabi Ismail. (mk)

Most Popular