spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Libur Lebaran, Kapolres Ingatkan Jaga Diri dari Aksi Kejahatan!

BONTANG – Kapolres Bontang, AKBP Yusep Dwi Prasetya mengimbau masyarakat, agar menjaga diri dari aksi kejahatan saat berekreasi selama libur lebaran kali ini.

Dikatakan AKBP Yusep melalui Kasih Humas Polres Bontang, Iptu Mandiono, saat ini momen libur lebaran masih berlangsung. Objek-objek wisata di Bontang seperti Pulau Beras Basah, Pulau Segajah, Lembah Permai, Mangrove Park, dan lain sebagianya dipastikan ramai diserbu wisatawan.

Momen liburan ini kerap dimanfaatkan oleh orang-orang tak bertanggungjawab untuk melancarkan aksi kejahatannya.

”Libur seperti ini membuat hampir seluruh obyek wisata di Bontang ramai dikunjungi masyarakat. Tidak menutup kemungkinan akan menimbulkan potensi terjadinya aksi kejahatan seperti copet maupun aksi kejahatan lainnya,” kata Iptu Mandiono

Untuk menghindari adanya curanmor beliau mengimbau agar pengunjung tidak lupa mengunci kendaraan bermotor mereka. Juga menjaga barang-barang berharga yang dimiliki selama liburan.

“Ingat kejahatan terjadi karena adanya niat dan kesempatan,” imbuhnya.

Walaupun begitu, Polres Bontang pun tak berlepas tangan. Polres Bontang juga meningkatkan patroli pengamanan di obyek wisata di kota Bontang.

Baca Juga:   Bhabinkamtibmas Loktuan Aipda Bajuri Pensiun Dini, Disinyalir Terjun ke Politik, Ini Jawabannya?

“Pengamanan objek wisata bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada para pengunjung, serta mencegah terjadinya aksi kejahatan di kawasan obyek wisata,” pungkasnya. (al)

Most Popular