spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dianggarkan Rp 1,5 Miliar, Beasiswa Kota Bontang Dibuka Awal Oktober

BONTANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang akan membuka beasiswa stimulan Kota Bontang yang direncanakan dibuka pada awal Oktober 2022. Anggaran beasiswa ini dianggarkan dari APBD-Perubahan senilai Rp 1,5 miliar.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Bontang, Aguswati saat ditemui Selasa (27/9/2022), mengatakan, dibanding tahun sebelumnya, nilai beasiswa kali ini lebih menurun karena disesuaikan dengan kemampuan anggaran Pemkot Bontang.

Dikatakannya, pada tahun lalu ada sisa anggaran murni dari bagian Kesra yang bisa dialihkan ke beasiswa stimulan. “Nah, tahun ini tidak ada. Jadi kemampuan selalu dapat segitu,” kata Aguswati.

Dia menjelaskan, pendaftaran  beasiswa akan dilaksanakan pada  Oktober dengan kuota 400 penerima lewat metode perangkingan, atau prosesnya sama dengan dengan tahun sebelumnya.

Melihat animo pendaftar sebelumnya, diperkirakan pendaftar dua kali lipat dari kuota atau sekitar 800 orang. “Nanti seperti biasa, kami rangking sesuai dengan IP atau IPK yang ada,” jelasnya.

Adapun kategori penerima yakni D3/D4, sarjana muda (S1), magister (S2), Tugas Akhir (TA) dan koas. “Kita umumkan di Oktober. Target saya sih di awal Oktober,” pungkasnya. (yah)

Baca Juga:  Beberapa Pedagang di Loktuan Tinggalkan Pasar Baru

Most Popular