BONTANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang menggelar jalan sehat, Minggu (3/11/24) di Halaman Ramayana Plaza Bontang.
Dalam rangka menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, acara jalan sehat KPU ini dilangsungkan dengan tema “Bergerak Bersama Sukseskan Pilkada Serentak 2024” dan dihadiri oleh ratusan peserta.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pjs Wali Kota Bontang, Munawwar, jajaran Forkopimda, anggota Bawaslu, serta ketua dan anggota KPU Bontang.
Ketua KPU Bontang, Muzarroby Renfly berharap, partisipasi masyarakat Bontang dalam Pilkada 2024 dapat meningkat. Iapun berharap siapapun yang memiliki hak suara dapat menyalurkan suaranya.
Ia berharap dengan adanya acara ini, dapat meningkatkan partisipasi masyarakat Bontang pada Pilkada serentak 2024 pada 27 November mendatang, partisipasi masyarakat penting agar suara masyarakat dapat terwakilkan.
Pjs Wali Kota Bontang, Munawwar mengatakan, sangat penting menjaga keamanan dan kondusifitas selama masa kampanye, hingga pemilu serentak harus dijaga, jangan sampai termakan oleh berita hoax atau berita palsu yang mengadu domba.
“Keamanan dan kenyamanan dapat mewujudkan pilkada yang damai,” terangnya.
Penulis: Syakurah
Editor: Yusva Alam