spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Komitmen Dukung Ketahanan Pangan, Bontang Tanam Jagung Bersama

BONTANG – Guna mendukung daya pangan nasional dengan tanaman jagung, Kota Bontang bersama Polres Bontang, stakeholder terkait melakukan penanaman jagung bersama di Desa Segendis, Kelurahan Bontang Lestari, Kecamatan Bontang Selatan, Selasa (21/1/2025).

Penanaman jagung ini juga merupakan program nasional yang dilaksanakan secara serentak. Mewakil Wali Kota Bontang, Kepala DKP3, Ahmad Asnem mengatakan melalui program penanaman jagung bersama ini, dapat membantu program nasional dalam ketahanan pangan.

Ia mengatakan Kota Bontang terus berkomitmen dalam mendukung ketahanan pangan dengan berkontribusi dalam program tanam jagung bersama.

“Kota Bontang dengan segala keterbatasannya siap berkontribusi dalam menyukseskan penanaman jagung ini. Kami percaya bahwa sinergi antara pemerintah, petani, dan seluruh pemangku kepentingan akan menjadi kunci keberhasilan bersama,” kata Asnem, Selasa (21/1/2025).

Asnem menyebut melalui penanaman jagung bersama Polres Bontang, petani dan masyarakat akan memberikan kemampuan swasembada pangan khususnya jagung di 2025.

Ia mengapresiasi semua langkah yang telah diambil pemangku kepentingan dengan melakukan penanaman jagung bersama di Kota Bontang.

Baca Juga:  Hamil di Luar Nikah Dominasi Permohonan Dispensasi Nikah Anak di Bontang Tahun 2024

“Mari jadikan momentum ini sebagai langkah awal untuk terus memperkuat kolaborasi dan inovasi dalam bidang pertanian. Dengan kerja keras, optimisme, dan dukungan bersama,” urai Asnem.

Penulis: Yahya Yabo
Editor : Nicha R

Most Popular