spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Perjalanan ke Samarinda, Rombongan Kemenag Bontang Alami Kecelakaan di Perjalanan Bontang – Samarinda

BONTANG – Mobil yang membawa rombongan Kementerian Agama (Kemenag) Bontang mengalami kecelakaan saat hendak pergi ke Samarinda, Kamis (6/6/24).

Salah satu pegawai Kemenag Bontang, Yarkani mengatakan bahwa kejadian tersebut terjadi di wilayah Tanah Datar, Samarinda.

“Sudah dekat Rumah Makan Tahu Sumedang itu, disana kejadiannya,” ujarnya saat dikonfirmasi.

Dalam rombongan itu ada Kasubag TU, Ali Mustofa, Ahmad Syuhada, Umul Khoiro, dan Lisa Marjayanti. Mereka memang sering bolak balik Samarinda untuk mengantar laporan-laporan.

Yarkani mengatakan, bahwa salah satu pegawai memiliki suami yang berprofesi sebagai polisi dan langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan penjemputan.

Salah satu dari rombongan, Umul sempat tidak sadarkan diri, oleh sebab itu oleh warga setempat rombongan dibawa ke klinik terdekat.

“Iya mereka dibawa ke klinik Sungai Siring,” jelasnya.

Penulis: Syakurah
Editor: Yusva Alam

Baca Juga:   MTQ Ke-16 Dibuka, Bontang Diharapkan Jadi Kota Tahfidz

Most Popular