spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Program Pinjaman Modal Bunga Nol Persen untuk UMKM, Rustam Harapkan Ada Bimbek Pengelolaan

BONTANG – Komisi II DPRD Kota Bontang, bersama Bankaltimtara dan Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, Perdagangan (DKUKMPP) merembukkan terkait pinjaman nol persen untuk UMKM.

Ketua Komisi II DPRD Bontang, Rustam mengharapkan kepada para calon pebisnis nantinya untuk dilakukan bimbingan teknis terkait usaha yang akan mereka laksanakan.

“Para pelaku UMKM nanti harus paham betul sama usaha mereka, jadi bukan cuma ikut jualan musiman,” jelasnya, Senin (1/4/24).

Pemberian pinjaman ini juga harus jelas dari jenis usaha, alamat pemilik usaha, serta pelaku usahanya. Ketika sudah diketahui hal-hal itu maka dinas terkait akan memberikan bimtek.

“Tidak hanya segi usaha, tapi pengolahan uang juga,” tambahnya.

Dengan persyaratan yang nanti akan menjadi syarat pinjaman, para pedagang tentu diharapkan akan mengembalikan pinjaman tersebut. Karena jika sudah kembali, mereka dapat meminjam kembali.

Penulis: Syakurah
Editor: Yusva Alam

Baca Juga:  Dewan Soroti Kondisi Angka Pencari Kerja Tinggi Lowongan Minim

Most Popular