spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Wali Kota Pantau Harga Komoditas Pasar

BONTANG – Wali Kota Bontang bersama jajaran melaksanakan Operasi Pasar Taman Rawa Indah (Tamrin) Kamis (14/3/24).Operasi pasar ini untuk memonitor harga komoditas selama bulan puasa 1445 Hijriah.

Bersama dengan Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah dan Perdagangan (DKUKMP), Basri Rase memantau harga beras dan telur yang saat ini meningkat harganya.

Harga telur satu piring mencapai Rp 70 ribu satu piringnya. Sementara harga beras 25 kilogram mencapai Rp 430 ribu dengan harga kiloan termurah yakni Rp 15 ribu.

Basri mendatangi salah satu distributor telur yang berada di sana. Ia mendapatkan penjelasan terkait peningkatan drastis pesanan telur di pusat, sehingga di daerah lain stok pengiriman telur menurun.

“Hampir setengah produksi telur di gunakan untuk bansos pemerintah pusat,” ungkapnya.

Basri mengatakan, bahwa pihaknya berencana akan melakukan kunjungan ke distributor beras, untuk mencari tahu sebab akibat naiknya harga beras yang tidak berhenti itu.

“Telur kan sudah tahu kenapa naik, beras ini akan kita pantau,” tambahnya.

Baca Juga:   Penemuan Mayat di Telihan, Adik Tak Tahu Kakaknya Meninggal di Kamar

Ia tidak mengkhawatirkan harga komoditas yang naik, namun ia mengkhawatirkan jika stok bahan pokok habis.

Penulis: Syakura
Editor: Yusva Alam

Most Popular