spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Salat Ied di Masjid Terapung, Basri Tekankan Pentingnya Persatuan Membangun Kota Bontang

BONTANG – Turut merayakan Hari Raya Idulfitri 1445 H, Wali Kota Bontang, Basri Rase melaksanakan Salat Idulfitri 1445 H di Masjid Darul Irsyad Al Muhajirin atau Masjid Terapung Loktuan, Rabu (10/4/24).

“Di hari yang penuh kebahagiaan ini, saya atas nama pribadi, keluarga, dan jajaran Pemerintah Kota Bontang, menyampaikan Selamat Idulfitri 1 Syawal 1445 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin, kepada seluruh masyarakat Kota Bontang,” ujar Basri.

Basri menekankan pentingnya persatuan dan kesatuan dalam membangun Kota Bontang yang lebih baik. Ia mengajak masyarakat untuk menumbuhkan rasa toleransi, saling menghargai, dan menghormati antar sesama muslim.

“Islam menjadikan tali Allah Ta’ala sebagai perekat utama dalam membangun persatuan, ikatan yang tidak memandang perbedaan apapun selain iman dan takwa kepada Allah Ta’ala,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Basri juga menyampaikan beberapa pencapaian pembangunan Kota Bontang selama 3 tahun kepemimpinannya. Ia berterima kasih atas perjuangan bersama segenap jajaran Pemerintah Kota Bontang dan seluruh elemen masyarakat Bontang telah membuahkan berbagai pencapaian membanggakan.

Baca Juga:  Pemanfaatan Eks Bangunan Pasar Tergantung Pemkot

“Beberapa penghargaan, baik tingkat nasional maupun internasional di berbagai bidang telah kita raih, sebagai buah kerja keras kita bersama,” tambahnya.

Basri juga mengingatkan masyarakat, untuk tidak mudah percaya oleh berita yang belum pasti kebenarannya serta isu-isu provokatif yang beredar di media sosial.

“Mari kita jaga kebersamaan, persatuan dalam keberagaman beragama, dan menjaga perdamaian untuk Kota Bontang agar selalu aman serta kondusif bagi masyarakat Kota Bontang,” tandas Basri.

Basri juga mengajak seluruh masyarakat Bontang untuk membangun kembali rasa persatuan dan kesatuan setelah perhelatan Pilpres dan Pileg yang lalu. (sya/adv)

Editor: Yusva Alam

Most Popular