spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Diskominfo Bontang Koordinasi Pembentukan CISRT Ke Diskominfo Kaltim

BONTANG – Untuk optimalisasi langkah pencegahan dan penanganan insiden siber terhadap server website atau aplikasi yang dikelola, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bontang berkunjung sekaligus bersilaturahmi ke Diskominfo Kaltim di Ruang Kerja Kepala Diskominfo, Kamis (23/6/2022).

Kunjungan terkait koordinasi rencana pembentukan Computer Security Incident Response Team (CSIRT). Hal itu dilakukan untuk membangun kemampuan dalam merespons insiden keamanan siber yang efektif dan melakukan identifikasi kebutuhan dalam proses penanganan serangan keamanan siber.

Kepala Bidang Statistik dan Persandian Diskominfo Kota Bontang Ilham Wahyudi mengatakan, tujuan kunjungan ini selain silaturahmi juga ingin berkoordinasi pembentukan tim tanggap darurat komupter Diskominfo Bontang.

“Alhamdulillah kami disambut sangat luar biasa oleh kepala dinas. Tentunya ini sebagai pertemuan awal, banyak masukan yang kami dapatkan untuk mengelola Diskominfo dengan baik,” ujar Ilham.

Dia berharap dari pertemuan awal ini, ke depan Diskominfo Bontang bisa terus bersinergi dan sinkronisasi dalam pembentukan CISRT ke Diskominfo Kaltim sebagai acuan di kabupaten/kota.

Sementara, Kepala Diskominfo Kaltim Muhammad Faisal mengatakan, penanganan atau respons terhadap insiden keamanan siber memiliki tantangan tersendiri, mengingat teknik serangan siber semakin berkembang.

Baca Juga:   Demplot NPK Pelangi JOS PKT, Produktivitas Padi Bojonegoro Naik hingga 36 Persen

“Pembentukan CSIRT harus betul-betul di pahami, apakah CSIRT ini dibentuk fokus pada kerentanan, keamanan untuk memberikan peringatan dini, kesadaran, kewaspadaan dan perlindungan serta untuk memastikan kepatuhan terhadap kebijakan keamanan,” ucapnya. (kmf)

Most Popular