spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lurah Satimpo Galakkan Kelestarian Lingkungan

BONTANG – Kelurahan Satimpo, Bontang Selatan, Kalimantan Timur menekankan kepada warganya untuk menjaga lingkungan agar tetap asri. Pemberdayaan lingkungan yang dimotori PKK berupaya menghidupkan kembali dasawisma bersama. Terutama masalah Tanaman Obat Keluarga (Toga) yang akan dihidupkan kembali, dan kebersihan lingkungan.

Salah satu contoh di RT 25 yang dibangun dengan inovasi gang mangga hijau. Dulu Kawasan ini merupakan daerah yang sering terkena banjir. Tapi setelah sungai dibersihkan dan dihias sedemikian rupa, terlihat rapi dan bersih.

Lomba Halaman Indah Teratur Bersih Nyaman (Hatinya) PKK antar kecamatan selalu diadakan setiap tahun, agar memotivasi para ibu-ibu PKK memperbaiki lingkungan. Adapula pengelolaan sampah rumah tangga, yang dinamakan Bank Sampah Ceria khusus daerah Satimpo.

“Yang digunakan untuk pengolahan sampah daur ulang, jadi warga yang menjadi nasabah bank sampah tersebut juga dapat mendapatkan uang,” terang Maryono, lurah Satimpo.

Kelurahan Satimpo juga mengadakan lomba pengolahan sampah tingkat RT yang bertujuan  mengedukasi warga, agar dapat memilah-milah sampah organik dan non-organik, sehingga bisa dimanfaatkan kembali. Jika lingkungan bersih dan nyaman, sampah terkelola dengan baik, kesehatan masyarakat juga dapat meningkat.

Baca Juga:   Hadiri Rangkaian Rapat Paripurna, Basri Apresiasi Seluruh Masukan Fraksi

Selain lingkungan, Maryono juga ingin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan motto Senyum, Ikhlas, Gigih, Akuntable, dan Prima (SIGAP).  “Jadi pelayanan itu paling penting, melayani masyarakat dengan maksimal agar senang dengan layanan kita. Karena masyarakat sini sangat kritis, ada aja yang biasanya langsung dilaporkan,” jelas Maryono.

Menurutnya, mayoritas warga merupakan pekerja, sehingga ketika siang hari layanan dalam kelurahan tetap ada dilakukan. Karena pekerja hanya memiliki waktu saat jam istirahat untuk mengurus sesuatu.

Tidak hanya itu, Kelurahan Satimpo juga membuka layanan malam yang dilakukan pada Selasa. Pada hari itu mereka akan melayani warga hingga pukul 21.30 Wita. Inovasi ini juga mulai diterapkan beberapa kelurahan lainnya.

Adapula 15 inovasi lain yang sudah dijalankan. Di antaranya, seperti Patroli Rutin Satimpo Sigap, Sambang Poskamling Lingkungan yang kebetulan menjadi juara di Kecamatan Bontang Selatan, Pemantauan Rawan Lingkungan agar warga bisa sigap, hingga aksi pegawai serap aspirasi dari warga. (sya)

Most Popular