spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pembatas Kaca BCM Dinilai Tidak Aman untuk Anak-Anak

BONTANG – DPRD Bontang melaksanakan sidak ke Bontang Citimall (BCM) Senin (3/4/23), dan mendapati kaca pembatas yang dinilai tidak aman untuk anak-anak.

Kaca pembatas tersebut terletak di lantai paling atas dan berdekatan dengan wahana bermain anak, sehingga dinilai cukup berbahaya. Selain itu tidak semua pembatas terbuat dari kaca, ada yang terbuat dari mika sehingga dipertanyakan ketahanannya.

“Ini kalau anak-anak lari bisa saja kakinya terselip masuk, takutnya jatuh,” ungkap Andi Faizal Sofyan Hasdam, Ketua DPRD Bontang.

Dari pantauan Radarbontang, terdapat celah dari lantai ke kaca pembatas, yang lebarnya sekitar 10 centimeter. Andi Faizal mengatakan, pemasangan kaca pembatas baiknya tidak terlalu di ujung agar lebih aman.

Ia juga mendapati kabel yang melintang di lantai dekat dengan pembatas kaca tersebut, “Ini kabel harusnya disembunyikan, jadi keliatan berantakan, dan bisa juga ditarik oleh anak-anak,” ungkapnya.

Lebih lanjut ia meminta pihak BCM segera memperbaikinya, walaupun tidak terlalu terlihat tapi cukup berbahaya. Apalagi menuju libur lebaran Mal akan mulai ramai pengunjung, terutama anak-anak. (sya)

Baca Juga:   Lurah Guntung Ingatkan Masyarakat Waspadai Kebakaran

Most Popular